KOMPARASI METODE LATIHAN DENGAN METODE DEMONSTRASI TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS X TKJ
Keywords:
Perbandingan, Metode Pembelajaran latihan, Metode Pembelajaran Demonstrasi, Hasil BelajarAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa kelas X TKJ antara siswa yang diterapkan metode pembelajaran latihan dengan metode pembelajaran demonstrasi di pembelajaran desain grafis. Metode yang digunakan adalah kuasi eksperimen dengan sampel penelitiannya adalah siswa kelas X TKJ SMK Negeri 1 Ngabang dengan desain penelitian menggunakan pretest posttest Nonequivalent Control Design. Instrumen yang digunakan adalah dengan menggunakan rubrik penilaian atau unjuk kerja untuk pretest dan posttest. Hasil penelitian menunjukkan hasil belajar siswa yang menggunakan metode pembelajaran Latihan lebih tinggi dibanding dengan siswa yang menggunakan metode demonstrasi. Hal ini ditunjukkan dengan uji hipotesis pretest dan posttest pada kelas yang menggunakan metode latihan ataupun metode demonstrasi berdistribusi normal. Hal ini dapat dilihat pada baris Asymp. Sig (2-tailed) dimana pada pretest metode latihan adalah 0,175, pretest metode demonstrasi adalah 0,079, posttest metode latihan adalah 0,110, dan posttest metode demonstrasi adalah 0,149. Melihat data-data tersebut diketahui seluruh nilai signifikasi lebih besar dari 0,05 sehingga dapat disimpulkan bahwa data dalam penelitian ini merupakan data yang berdistribusi normal.
Downloads
References
Hutamanda, D.D.R., & Suhartiningsih. 2016. Pengaruh Metode Demonstrasi Pada Kompetensi Dasar Penataan Sanggul Up Style Di Kelas XI Kecantikan Rambut SMK Negeri 2 Jombang. E-Journal Universitas Negeri Surabaya. Vol 05, No 03. Hal 108-115.
Lestari, T., Wujoso, H., & Suryani, N. 2017. Pengaruh Metode Pembelajaran Ceramah Plus dan Metode Drill terhadap Motivasi Belajar dan Hasil Belajar pada Kompetensi Dasar Efisiensi Penggunaan Tempat Tidur Rumah Sakit. Jurnal Media Ilmu Keolahragaan Indonesia. Volume 7, Nomer 1. Hal 16-23.
Majid, A. 2013. Pengembangan Metode Pembelajaran. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Sari, N., & Maryatun. 2016. Pengaruh Penggunaan Metode Drill Terhadap Hasil Belajar Akuntansi Kelas X Semester Genap Smk Negeri 1 Metro Tahun Pelajaran 2015/2016. Jurnal Pendidikan Ekonomi UM Metro. Vol 4, No.2. Hal 69-77.
Sugiyono. 2014. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Penerbit Alfabeta.
Syaiful, 2008, Model Pembelajaran Inovatif Progresif. Jakarta : Rineka Cipta
Trianto. 2009. Mendesain Model Pembelajaran Invatif Progresif. Jakarta :Kencana Prenada Group.
Yusuf, M,E., Suharmanto, A., & Murdani. 2014. Penerapan Metode Pembelajaran Drill Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Pada Standar Kompetensi Mengukur. Jurnal Pendidikan Teknik Mesin. Vol 14, No 1. Hal 40-44.
Zuyadi, Silahuddin, & Lastya H. A. 2018. Peningkatan Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Elektronika Dasar Dalam Materi Hukum Ohm Dengan Menggunakan Metode Demonstrasi Di Kelas X SMK Muhammadiyah 1 Banda Aceh. Jurnal Ilmiah Pendidikan Teknik Elektro. Vol 2, No 2. Hal 61-70.
Published
Issue
Section
License
Authors who publish with Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komputer agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License (CC BY-SA 4.0) that allows others to share the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgment of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work.